Menampilkan form pada postingan wordpress

Kemarin saya sempat mencoba mengulas cara memasang smiley pada kolom komentar, nah kali ini saya akan mencoba untuk memasang sebuah form pada sebuah postingan pada wordpress. Form ini ini bisa kita gunakan sebagai contact me seperti pada halaman contact me yang saya gunakan sebagai wadah teman-teman blogger bila ingin mengirim pesan, yang nantinya pesan tersebut secara otomatis masuk pada inbox email kita.

Plugin ini bernama cformII yang bisa anda unduh disini. Plugin ini sangat cocok buat blog kita, sehingga blog kita bisa lebih interaktif dengan pengunjung. form ini juga dilengkapi dengan anti spam yang berupa captcha, ajax suport, backup dan restore, role manager dan banyak fitur-fitur lainya yang bisa kita set sesuai dengan kebutuhan.

langkah pertama seperti biasa download plugin cformII disini, lalu upload di folder plugin pada server kita, lalu ektrak.

kemudian masuk ke http://blogkita.com/wp-login.php , lalu klik pada plugin, lalu aktivkan plugin cformII yang baru kita upload tadi.

Setelah cformII kita aktivkan, maka kita tinggal menyetingnya sesuai dengan kebutuhan kita. Klik cformII maka akan muncul form setting, isikan form name, serta field-fieldnya sesuai kebutuhan. dan kalau ingin menambah field tinggal klik gambar plus dibawah pojok kiri.

Lalu setting juga bagian “Messages, Text and Button Label“, dan pada “Core Form Admin / Email Options” silahkan isi sesuai dengan email kita sebagai tempat hasil pengiriman. dan jangan lupa klik tombol “update setting” setelah selesai setting. jangan lupa untuk klik “instal a form preset” dan pilih “default: reset to *default* contact form” untuk jenis form untuk contact me.


dan untuk masalah tampilan kita bisa menyetingnya di bagian “styling“, disana kita bisa memilih bentuk, warna, serta edit CSS bila dibutuhkan.

dan untuk setting secara keseluruhan bisa kita atur pada bagian “global setting“, disana kita bisa mengatur seluruhnya dari bagian-bagian fitur cformII. Mulai dari captcha, visitor verification dan lain sebagainya, bisa kita otak-atik.

Dan langkah terakhir untuk menampilkan dalam postingan atau halaman blog wordpress kita yaitu seperti biasa,klik “new post“,lalu klik tombol “insert a form” pada samping kanan atas, maka akan keluar sebuah pop up window, pilih form kita yang ingin kita tampilkan,lalu save atau publish, selesai dech.

Semoga bermanfaat. :)

Category:  
You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can leave a response.
0 Responses