Pernikahan merupakan sebuah tali pengikat yang kuat antara pasangan suami dan istri (pasutri). Karena itu, tentunya jika seorang pria telah mengikat seorang wanita dalam ikatan pernikahan, ada sebuah keintiman di dalam hubungan mereka.
Seperti yang dilansir askmen, hubungan pasutri akan menjadi lebih sehat apabila keduanya tetap menjaga keintiman di antara mereka. Seperti apakah keintiman itu? Pembahasannya seperti dalam poin-poin berikut.
Keintiman Intelektual
Keintiman yang dimaksud ialah dalam hal rumah tangga. Mulai dari hal yang terkecil hingga terbesar. Misalnya masalah keuangan, kesehatan, pekerjaan, politik, dan sebagainya.
Keintiman Sosial
Jika kalian berdua adalah pasutri yang sibuk, tak ada salahnya untuk menyisihkan waktu untuk bercumbu. Tak hanya itu saja, kalian bisa membuat lingkungan sosial menjadi cemburu dan iri melihat keintiman yang diciptakan berdua.
Keintiman Emosional
Hubungan yang baik adalah sebuah hubungan yang di dalamnya terdapat kedekatan emosional. Dari sudut pandang ini, kedekatan emosional akan tercipta bila kita mendengarkan keluh kesah dari pasangan tercinta.
Keintiman Fisik
Keintiman dalam hubungan seksual merupakan sebuah faktor penting yang harus selalu dijaga dan dipupuk. Karena itu, variasi posisi dan gaya dalam bercinta sangat mempengaruhi sebuah kedekatan antar pasangan.